BLITAR RAYA NEWS

𝗗𝗲𝗻𝗴𝗮𝗻 𝗔𝗻𝗴𝗴𝗮𝗿𝗮𝗻 𝗦𝘄𝗮𝗱𝗮𝘆𝗮, 𝗪𝗮𝗿𝗴𝗮 𝗥𝗧 4 𝗕𝗮𝗻𝗷𝗮𝗿𝘀𝗮𝗿𝗶 𝗕𝗹𝗶𝘁𝗮𝗿 𝗖𝗼𝗿 𝗝𝗮𝗹𝗮𝗻 𝗟𝗶𝗻𝗴𝗸𝘂𝗻𝗴𝗮𝗻

 

Blitar Raya News – Semangat gotong royong kembali ditunjukkan warga RT 4 Dukuh Ngebrukan, Desa Kalilegi, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Blitar. Pada Minggu (18/1/2026), warga setempat melaksanakan kegiatan pengecoran jalan lingkungan dengan menggunakan anggaran swadaya masyarakat.


Pengecoran jalan tersebut dilakukan di kawasan yang dikenal warga sebagai Gang Paveng. Seluruh biaya pembangunan berasal dari dana mandiri yang dihimpun dari warga melalui program jimpitan beras.


Ketua RT 4, Eko, menjelaskan bahwa jimpitan beras yang rutin dikumpulkan warga kemudian dikelola menjadi kas lingkungan. Dana tersebut selanjutnya digunakan untuk membeli kebutuhan material pengecoran seperti semen, pasir, dan batu koral.


“Dana ini murni dari warga. Jimpitan beras kami kelola menjadi kas RT, lalu digunakan untuk kepentingan bersama, salah satunya pengecoran jalan ini,” jelas Eko.


Kegiatan tersebut juga dihadiri Kepala Desa Banjarsari, Bambang Sudtejo. Kehadiran orang nomor satu di Desa Banjarsari itu menjadi bentuk dukungan terhadap kekompakan dan kepedulian warga RT 4 Dukuh Ngebrukan.


Bambang Sudtejo mengapresiasi semangat gotong royong warga yang dinilainya patut menjadi contoh bagi dusun lain. Menurutnya, kekompakan seperti ini merupakan modal utama dalam membangun desa.


“Semoga kerukunan dan kebersamaan ini terus terjaga dan bisa menjadi contoh bagi wilayah lain,” ujar Bambang.


Lebih lanjut, Bambang juga menyampaikan bahwa Pemerintah Desa Banjarsari akan memberikan perhatian lebih kepada warga Dukuh Ngebrukan. Salah satunya melalui agenda bedah rumah milik salah satu warga di Gang Paveng sebagai bentuk kepedulian sosial pemerintah desa. (MWN)