Blitar Raya News – Blitar
Polres Blitar mengerahkan puluhan personel untuk melakukan pengamanan kegiatan kenaikan tingkat sabuk hijau ke sabuk putih Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Selorejo, Cabang Blitar, Pusat Madiun Wilayah Timur. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Lapangan Dusun Kepel, Desa Sumberagung, Kecamatan Selorejo, Kabupaten Blitar, pada Minggu (11/1/2026).

Pengamanan kegiatan dipimpin langsung oleh Perwira Pengendali (Padal) Polsek Selorejo, AKP Hariono, S.H. Ia menyampaikan bahwa kegiatan kenaikan tingkat PSHT dilaksanakan secara serentak di wilayah Kabupaten Blitar yang dibagi dalam tiga sektor, yakni sektor tengah, sektor selatan, dan sektor timur.
“Untuk sektor timur, jumlah peserta yang mengikuti kenaikan tingkat mencapai 300 orang,” jelas AKP Hariono.
Menurutnya, pengamanan dilakukan guna memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif, serta sebagai langkah antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan, Muhamad Rizzal Jamzami, menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Polres Blitar atas dukungan pengamanan yang telah diberikan.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Polres Blitar dan jajaran Polsek Selorejo yang telah melakukan pengamanan, sehingga kegiatan kenaikan tingkat PSHT dapat berjalan dengan lancar dan aman,” ujarnya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Desa Sumberagung yang telah menyediakan tempat serta fasilitas pendukung demi terselenggaranya kegiatan tersebut.
Dengan sinergi antara panitia, aparat kepolisian, dan pemerintah desa, kegiatan kenaikan tingkat PSHT Ranting Selorejo ini berlangsung tertib dan kondusif hingga selesai.(MWN)